Senin, 07 Juli 2014



PANTAI WATUKODOK


Pantai Watukodok adalah salah satu pantai yang terletak di Gunungkidul. Untuk mencapai pantai ini memerlukan waktu tempuh sekitar 2 jam perjalanan menggunakan motor. Pantai ini belum banyak diketahui orang karena minimnya publikasi keberadaan pantai dan akses jalan menuju pantai masih berupa jalan tanah dan semen cor. 

Namun demikian, pantai Watukodok sangat menarik kerena memiliki keunikan tersendiri, yaitu pantainya masih alami, berpasir putih, masing-masing ujungnya dibatasi tebing serta dihiasi barisan tanaman pandan laut. Ketika kita berada di atas tebing kita akan merasakan keindahan dan melihat lautan luas.

 Ketika kami, sekelompok mahasiswa mengunjungi pantai Watukodok untuk mengadakan camping dan bersih pantai, kami disambut keramahan penduduk pantai tersebut. Kami diajak ke kebun yang terletak tidak jauh dari pantai untuk mencabut singkong. Pengunjung pantai Watukodok yang ingin bersantai tidak perlu kuatir kepanasan karena tersedia banyak gazebo yang berdiri di antara deretan tanaman pandan laut.


Ada kepuasan tersendiri ketika kami berkunjung di pantai ini. Kami tidak sekedar berjalan-jalan menikmati indahnya pantai tetapi juga mengumpulkan sampah plastik, selain itu kami juga menemukan keramahan khas oleh penduduk pantai Watukodok. (ETJ)

(Tulisan ini didedikasikan untuk keluarga ibu Saliyem di pantai Watukodok)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar